Sabtu, 11 Desember 2010

Untuk dipelajari

1.Hal apa saja yang perlu diperhatikan saat memilih ISP untuk berlangganan internet
2.Yang termasuk pada koneksi internet tanpa kabel adalah
3.Contoh koneksi internet dengan cara Broadband adalah
4.Jenis koneksi internet dibedakan menjadi 2, sebutkan!
5.Berapakah dial number untuk dapat koneksi internet dari ISP telkomNet Instant
6.Sebutkan spesifikasi komputer di Lab Komputer SMPN 4 Mojokerto, meliputi:
a. Jenis Processor b. Jenis VGA c. Tipe Jaringan d. Tipe koneksi internet
7.Perangkat Hardware apa saja yang harus disediakan untuk membangun sebuah jaringan komputer, sebutkan minimal 4!
8.Sebutkan langkah-langkah membuka sebuah situs dalam internet!
9.Sebutkan manfaat dan keburukan internet bagi seorang pelajar SMP, sebutkan minimal masing-masing 2 hal!
10.Anda memiliki account Facebook? sebutkan dampak positif dan negatifnya bagi anda sebagai seorang pelajar SMP, sebutkan minimal masing-masing 2 hal!

Jumat, 03 Desember 2010

baru nih

1. Sebutkan spesifikasi komputer di Lab Komputer SMPN 4 Mojokerto, meliputi:
a. Jenis Processor b. Jenis VGA c. Tipe Jaringan d. Tipe koneksi internet
2. Perangkat Hardware apa saja yang harus disediakan untuk membangun sebuah jaringan komputer, sebutkan minimal 4!
3. Sebutkan langkah-langkah membuka sebuah situs dalam internet!
4. Sebutkan manfaat dan keburukan internet bagi seorang pelajar SMP, sebutkan minimal masing-masing 2 hal!
5. Anda memiliki account Facebook? sebutkan dampak positif dan negatifnya bagi anda sebagai seorang pelajar SMP, sebutkan minimal masing-masing 2 hal!

Rabu, 10 November 2010

Perbedaan Processor Intel Core 2 and Intel i3, i5, i7

Pengertian Intel Duo Core dan “Keluarga”-nya
Core merupakan merek Dagang Intel untuk arsitektur baru Prosesornya yang mengacu kepada teknologi prosesor komputer dimana ada 2 “inti” didalam satu packaging, sehingga ada 2 prosesor di atas satu chip

Pengertian Intel Core i3, i5, i7
Intel dalam beberapa waktu lalu telah merilis processor terbarunya yaitu Intel core i7, kemudian disusul i5 dan i3, yang perlu diperhatikan adalah, bahwa intel tidak akan mengeluarkan lagi brand brand core 2 duo dan core 2 quad, sedangkan brand pentium dan celeron bakal dipertahankan, sedangkan brand centrino akan intel pakai pada produknya yang berbasis wifi dan wimax.

Perbedaan antar Intel Core Duo dan Intel Core i
Intel Core Duo
Teknologi "Core" dengan "Core 2" berbeda jauh sekali, terutama dengan
adanya dukungan komputasi[kekuatan 2 inti] 64-bit di Core 2, Makanya harga antara
keduanya dapat berbeda cukup jauh. Berikut pembagian Kelas dari Core Duo:
- "Core Duo" berarti prosesor berarsitektur "Core" dengan 2 inti.
- "Core 2 Duo" berarti prosesor berarsitektur "Core 2" dengan 2 inti.
- "Core 2 Quad" berarti prosesor berarsitektur "Core 2" dengan 4 inti.

SARAN
Karena harga antara keduanya beda cukup jauh. Jika hendak membeli, disarankan untuk
membeli "Core 2" atau teknologi "Phenom" dariAMD karena cepat atau lambat semua
akan bermigrasi ke sistem 64-bit.

Intel Core i
Merupakan keluaran terbaru dari Intel, terdiri dari 3 jenis, yaitu;

* i7 = codename Bloomfield
* i5 = codename Lynnfield
* i3 = codename Arrandale/clarksfield

perbedaan dari ketiga produk barunya tersebut? Intinya core i3 ditujukan buat Entry
Level, core i5 buat mid level, kalo core i7 buat High Level. Terus ketiganya bakal ditanam di dekstop maupun notebook. Selain itu, core i5 dan i7 mengadopsi fitur “Intel Turbo Mode Technology” dimana fitur ini akan mematikan core yang tidak dipakai ketika memproses aplikasi yang hanya membutuhkan single thread, ketika memproses aplikasi single thread, processor akan mengoverclock aliran thread data yang berjalan di atasnya sehingga pemrosesan lebih cepat, sedangkan jika memproses aplikasi yang BUKAN single thread, core tersebut akan hidup kembali.

Update:
Intel mengeluarkan Prosesor generasi terbaru yaitu Intel i9 “code name GULFTOWN” [analogi dari i7 + 2, dengan 6 core fisik, sehingga dengan begitu total thread count dapat mencapai 12 thread paralel ] dengan 12 MB L3, Rilis pertengahan 2010…

Kamis, 04 November 2010

Software Upgrade Flashdisk 1 Gb Jadi 2 Gb

Beberapa waktu yang lalu, ada salah satu sobat blogger request tentang software yang dapat upgrade kapasitas flashdisk 1 Gb jadi 2 Gb. Pernah baca sih yang seperti ini, tapi sebelumnya saya nggak tertarik banget sama yang seperti ini, tapi setelah dipikir-pikir, ternyata bagus juga buat nambah pengetahuan. Buat yang penasaran, langsung aja deh di cek,,

Oiya, software upgrade flashdisk 1 Gb jadi 2 Gb ini belum saya uji coba, soalnya saya nggak punya flashdisk yang 1 Gb, tadinya mau nyoba yang di flashdisk 2 Gb saya, tapi dari nama softwarenya aja udah 1 Gb to 2Gb, jadi rada-rada gimana gitu, kan sayang kalau rusak, tar kalau ada tugas di kampus gimana?? Masa pake disket. Hehehe

Menurut sumber yang saya baca, ternyata caranya cukup simple banget sob, beginilah kira-kira caranya :
1. Sebelum digunakan, format terlebih dahulu flasdisk anda, pilih file systemnya FAT32
2. Buka softwarenya, klik fix
3. Muncul pemberitahuan, klik yes
4. Remove flashdisk, kemudian masukan kembali
5. Selesai

Bagaimana?? berminat mencobanya??
cari aja softwarenya di google dengan mengetikkan : Software Upgrade Flashdisk 1 Gb Jadi 2 Gb

Sabtu, 09 Oktober 2010

Trik MS Office 2007/ 2010

Microsoft Office 2003 Converter for Office 2007, 2010


Microsoft Office 2003 Converter for Office 2007, 2010 adalah plugin untuk membaca dan mengedit dokumen Word, Excel, Power Point dari Microsoft Office versi 2007 dan 2010 pada Office 2003, XP, dan 2000. Add-in ini telah lama disediakan oleh pihak Microsoft, di mana sejak Office 2007 telah terjadi perubahan ekstensi file dokumen Office dari .doc ke docx, xls ke xlsx, dan ppt ke pptx, serta ketidakmampuan Office versi 2003 ke bawah untuk membaca dokumen tersebut.

Hal ini banyak dialami oleh banyak pemakai Office versi 2003 ke bawah yang tidak dapat membaca dokumen yang disimpan dengan format Office 2007 dan 2010 yang sudah banyak beredar saat ini. Jadi, untuk mengatasi permasalahan yang mungkin timbul ini, pihak Microsoft telah menyediakan Add-in: Microsoft Office Compatibility Pack for Word, Excel, and PowerPoint File Formats.

Sehingga pengguna Office 2003, 2002 (XP), 2000 dapat membaca dokumen yang disimpan dengan format Office 2007 dan 2010 tanpa harus menginstall Office versi terbaru tersebut.

Add-in dapat didownload secara gratis dari situs Microsoft, kemudian lakukan instalasi dan plugin ini akan tertanam langsung atau terintegrasi ke dalam Office 2003 Anda. Silakan download Add-in Microsoft Office Compatibility/Converter dari sini.

Menyimpan dokumen MS Word dan Excel 2007 ke dalam format PDF (Portable Document Format) dapat dilakukan dengan mudah seperti menyimpan dokumen lainnya. Fitur ini sudah lama disediakan oleh pihak Microsoft untuk mempermudah pengguna Microsoft Office 2007 dalam men-convert atau mengubah format Microsoft Office (Word, Excel, Access, Power Point, dll) ke dalam format PDF. Yaitu dengan menyediakan plugin atau Add-in yang akan diintegrasi dengan MS Office 2007.

Dengan adanya fitur ini, diharapkan kita tidak perlu berbagai aplikasi PDF Converter seperti Word to PDF, Excel to PDF. Tapi, dapat dilakukan dengan mudah melalui aplikasi Office yang digunakan, yaitu dengan hanya Save As (menyimpan) dokumen tersebut ke Format PDF yang kita inginkan dari menu Save As tadi. Sedangkan file asli dokumen tadi akan tetap ada sesuai dengan format aslinya.

Untuk dapat menggunakan Add-in Microsoft Save as PDF ini, silakan download terlebih dahulu pluginnya Office tersebut dari sini. Kemudian lakukan instalasi, selanjutnya kita dapat menyimpan dokumen Microsoft Office ke format PDF dengan mudah.

Semoga bermanfaat.

diambil dari: heryantony.com

Selasa, 29 Juni 2010

Sedekah yang Paling utama

Dalam sebuah hadits terdapat penjelasan Rasulullah shollallahu ’alaih wa sallam mengenai aktifitas bersedekah yang paling utama alias afdhol.

Tidak semua bentuk bersedekah bernilai afdhol. Bagi orang yang berusia muda dan sedang energik tentunya bersedekah memiliki nilai lebih tinggi di sisi Allah daripada bersedekahnya seorang yang telah lanjut usia, sakit-sakitan, dan sudah menjelang meninggal dunia.

Untuk itulah Nabi shollallahu ’alaih wa sallam memberikan gambaran kepada ummatnya mengenai sedekah yang paling afdhol.

“Seseorang bertanya kepada Nabi shollallahu ’alaih wa sallam: “Wahai Rasulullah, sedekah apakah yang paling afdhol?” Beliau menjawab: “Kau bersedekah ketika kau masih dalam keadaan sehat lagi loba, kau sangat ingin menjadi kaya, dan khawatir miskin. Jangan kau tunda hingga ruh sudah sampai di kerongkongan, kau baru berpesan :”Untuk si fulan sekian, dan untuk si fulan sekian.” Padahal harta itu sudah menjadi hak si fulan (ahli waris).” (HR Bukhary)

Coba lihat betapa detilnya Nabi shollallahu ’alaih wa sallam menggambarkan ciri orang yang paling afdhol dalam bersedekah. Sekurangnya kita temukan ada empat kriteria: (1) Dalam keadaan sehat lagi loba alias berambisi mengejar keuntungan duniawi; (2) dalam keadaan sangat ingin menjadi kaya; (3) dalam keadaan sangat khawatir menjadi miskin dan (4) tidak dalam keadaan sudah menjelang meninggal dunia dan bersiap-siap membuat aneka wasiat soal harta yang bakal terpaksa ditinggalkannya.

Pertama, orang yang paling afdhol dalam bersedekah ialah orang yang dalam keadaan sehat lagi loba alias tamak alias berambisi sangat mengejar keuntungan duniawi.

Artinya, ia masih muda lagi masa depan hidupnya masih dihiasi aneka ambisi dan perencanaan untuk menjadi seorang yang sukses, mungkin dalam karirnya atau bisinisnya.

Dalam keadaan seperti ini biasanya seseorang akan merasakan kesulitan dan keengganan bersedekah karena segenap potensi harta yang ia miliki pastinya ingin ia pusatkan dan curahkan untuk modal menyukseskan berbagai perencanaan dan proyeknya.

Dengan dalih masih dalam tahap investasi, maka ia akan selalu menunda dan menunda niat bersedekahnya dari sebagian harta yang ia miliki. Karena setiap ia memiliki kelebihan harta sedikit saja, ia akan segera menyalurkannya ke pos investasinya.

Setiap uang yang ia miliki segera ia tanam ke dalam bisnisnya dan ia katakan ke dalam dirinya bahwa jika ia bersedekah dalam tahap tersebut maka sedekahnya akan terlalu sedikit, lebih baik ditunda bersedekah ketika nanti sudah sukses sehingga bisa bersedekah dalam jumlah ”signifikan” alias berjumlah banyak. Akhirnya ia tidak kunjung pernah mengeluarkan sedekah selama masih dalam masa investasi tersebut.

Kedua, bersedekah ketika dalam keadaan sedang sangat ingin menjadi kaya. Nabi shollallahu ’alaih wa sallam seolah ingin menggambarkan bahwa orang yang dalam keadaan tidak ingin menjadi kaya berarti bersedekahnya kurang bernilai dibandingkan orang yang dalam keadaan berambisi menjadi kaya. Sebab bila seorang yang sedang berambisi menjadi kaya bersedekah berarti ia bukanlah tipe orang yang hanya ingin menikmati kekayaan untuk dirinya sendiri.

Ia sejak masih bercita-cita menjadi kaya sudah mengembangkan sifat dan karakter dermawan. Hal ini menunjukkan bahwa jika Allah izinkan dirinya benar-benar menjadi orang kaya, maka dalam kekayaan itu dia bakal selalu sadar ada hak kaum yang kurang bernasib baik yang perlu diperhatikan.

Sekaligus kebiasaan bersedekah yang dikembangkan sejak seseorang baru pada tahap awal merintis bisnisnya, maka hal itu mengindikasikan bahwa si pelaku bisnis itu sadar sekali bahwa rezeki yang ia peroleh seluruhnya berasal dari Yang Maha Pemberi Rezeki, Allah Ar-Razzaq.

Hal ini sangat berbeda dengan orang kaya dari kaum kafir seperti Qarun, misalnya. Qarun adalah tokoh kaya di zaman dahulu yang di dalam meraih keberhasilan bisnisnya menyangka bahwa kekayaan yang ia peroleh merupakan buah dari kepiawaiannya dalam berbisnis semata.

Ia tidak pernah mengkaitkan kesuksesan dirinya dengan Yang Maha Pemberi Rezeki, Allah swt.

قَالَ إِنَّمَا أُوتِيتُهُ عَلَى عِلْمٍ عِنْدِ

“Qarun berkata: "Sesungguhnya aku hanya diberi harta itu, karena ilmu yang ada padaku".(QS Al-Qshshash ayat 78)

Ketiga, sedekah menjadi afdhol bila si pemberi sedekah berada dalam keadaan khawatir menjadi miskin. Walaupun ia dalam keadaan khawatir menjadi miskin, namun hal ini tidak mempengaruhi dirinya. Ia tetap berkeyakinan bahwa bersedekah dalam keadaan seperti itu merupakan bukti ke-tawakkal-annya kepada Allah.

Ia sadar bahwa jika Allah kehendaki, maka mungkin sekali dirinya menjadi kaya atau menjadi miskin. Itu terserah Allah. Yang pasti keadaan apapun yang dialaminya tidak mempengaruhi sedikitpun kebiasaannya bersedekah.

Ia sudah menjadikan bersedekah sebagai salah satu karakter penting di dalam keseluruhan sifat dirinya. Persis gambarannya seperti orang bertaqwa di dalam Al-Qur’an:

أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ فِي السَّرَّاءِ وَالضَّرَّاءِ

”… yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa, (yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit.” (QS Ali Imran ayat 133-134)

Keempat, Nabi shollallahu ’alaih wa sallam sangat mewanti-wanti agar jangan sampai seseorang baru berfikir untuk bersedekah ketika ajal sudah menjelang. Sehingga digambarkan oleh beliau bahwa orang itu kemudian baru menyuruh seorang pencatat menginventarisasi siapa-siapa saja fihak yang berhak menerima harta miliknya yang hendak disedekahkan alias diwasiatkan.

Ini bukanlah bentuk bersedekah yang afdhol. Sebab pada hakikatnya, seorang yang bersedekah ketika ajal sudah menjelang, berarti ia melakukannya dalam keadaan sudah dipaksa oleh keadaan dirinya yang sudah tidak punya pilihan lain.

Bila seseorang bersedekah dalam keadaan ia bebas memilih antara mengeluarkan sedekah atau tidak, berarti ia lebih bermakna daripada seseorang yang bersedekah ketika tidak ada pilihan lainnya kecuali harus bersedekah.

Itulah sebabnya Nabi shollallahu ’alaih wa sallam lebih menghargai orang yang masih muda lagi sehat bersedekah daripada orang yang sudah tua dan menjelang ajal baru berfikir untuk bersedekah.

Ya Allah, masukkanlah kami ke dalam golongan orang-orang yang senantiasa bersedekah yang paling afdhol. Terimalah, ya Allah, segenap infaq dan sedekah kami di jalanMu. Amin. [dy'10]

Jumat, 07 Mei 2010

HAsil UNAS SMPN 4 Thn 2009/ 2010

Ind Mat Ingg IPA jml
FEBRIANTO EDO KURNIAWAN 8.20 8.75 8.00 8.50 33.45
ACH. ANDY ASMARA PUTRA 9.00 9.75 5.80 9.25 33.80
ADITYA RIZKI PRADANA 8.80 9.25 8.40 9.00 35.45
AGVIANANDA CONDRONING MANAH 9.00 10.00 7.00 8.50 34.50
ANGGIT BATARA 8.40 9.50 7.00 8.75 33.65
ANTON PRASETYO 8.00 9.50 5.00 9.00 31.50
APRILIVIA KURNIASARI 8.40 8.75 8.20 8.75 34.10
ARINI KHUSNUL KHOTIMAH 8.20 9.75 5.20 8.75 31.90
AVINDA GOLDEA RAHMASARI 7.80 9.00 8.00 7.75 32.55
AYU YULIANINGRUM 7.80 9.75 4.40 9.00 30.95
CAESAR TRI KURNIAWAN 7.40 8.75 8.40 7.00 31.55
DINDA PRATIWI 8.80 10.00 7.20 8.25 34.25
DISNA DWI ASRI RAHMA YANTI 7.40 9.25 8.60 9.00 34.25
FAHRIZAL IRFANDIANSYAH 7.40 9.50 5.40 9.00 31.30
FIKRY HAYKAL RAMADHAN 7.60 9.00 6.20 8.50 31.30
FITRI RAHAYU 9.60 9.25 3.80 8.75 31.40
FONI KRISTIANA ANJARWATI 7.60 9.25 8.80 7.75 33.40
GIRINDRA DAMAR APRIANTO 8.00 9.25 6.00 8.25 31.50
HABI ZAKARYA ILHAM 8.20 8.50 8.80 7.75 33.25
HANANTO RAHMAN ANANTAWIJAYA 9.00 9.00 6.20 8.50 32.70
HIMMATUL ULYA 9.00 9.00 8.80 8.25 35.05
IIS SETIYAWATI 7.80 9.25 4.20 8.75 30.00
ILMA AZIZA APRILIA 8.00 9.25 9.00 8.25 34.50
INTAN DWI RACHMAWATI 8.80 9.00 7.40 9.00 34.20
JELFIA DWI DAMAYANTI 8.60 9.00 8.40 9.00 35.00
MARWA DWIPUTRI ERAVIANTI 7.60 6.75 6.80 7.00 28.15
MAYA WAHYU DWI ASTUTI 9.00 9.00 8.40 9.00 35.40
MOCH. ADITYAS PRATAMA 7.80 9.75 6.40 8.75 32.70
MOH. SYAHRU ROMADHON SHOLEH 8.20 9.00 6.40 8.50 32.10
NINA APRILLIA 8.60 8.75 5.80 8.25 31.40
NURUL KHOFSOH AL BAROROH 7.60 7.50 5.20 7.75 28.05
PUTRI INDAH CHOIRUNISA' 8.80 9.50 5.20 7.75 31.25
R. NANDY PRATAMA PUTRA 8.00 9.50 8.60 8.75 34.85
RANDY FAJAR ARISAPUTRA 7.60 9.50 8.60 8.75 34.45
RIKO WAHYUDI DWI PUTRA 8.60 9.75 6.60 8.50 33.45
SATRIA SANDY WIJAYA 8.00 9.50 9.00 8.75 35.25
SHAFIRA AISHYA 7.60 9.00 5.60 7.75 29.95
UMAYASARI 7.20 8.75 9.00 9.00 33.95
WINNY NUZULIA 8.80 8.25 6.60 7.75 31.40
YOGA PRATAMA ARDIANTO 9.00 9.25 7.20 8.25 33.70
ABDUL MUHTY 6.20 8.50 8.80 9.00 32.50
AGUS SUPRIYANTO 8.40 7.00 3.80 8.50 27.70
ALDI SETIAWAN 8.80 8.75 8.60 9.00 35.15
ANDIKA BAGUS PRIHANTARA 8.00 7.50 5.20 5.75 26.45
ARTIKA ANINDITA KENNEDY 7.60 6.75 4.40 8.25 27.00
AYU PUTRI DIAH ANGGRAENI 8.80 9.50 7.80 7.50 33.60
BAYU DEWANDA SETYABUDI PRAYUSTA 8.20 9.25 8.80 9.00 35.25
BIBIN KOKO HARIYANTO 8.00 7.25 5.60 8.75 29.60
DEVIE WAHYU SETYARDIANI 8.20 7.50 8.20 8.50 32.40
DIMASYQY SUFYAN ASQALANY 7.00 9.25 6.80 7.25 30.30
EFFI TRI DAMAYANTI 9.00 8.25 8.00 8.50 33.75
ELVIN BUKIT VILARTA 7.80 8.75 7.80 8.25 32.60
ERVINDA NUR FADILAH 8.20 8.25 8.60 8.00 33.05
FENY MEGA NURJANNAH 9.00 9.50 8.40 8.50 35.40
FIRMANSYAH MAULANA 8.60 7.75 7.60 8.25 32.20
FRANSISKA YULFI NURKAWITA 9.40 8.75 8.60 8.75 35.50
GALUH RATNA BIDARI 9.00 8.50 8.40 8.50 34.40
GANDES LINTANG SAGITA 9.00 9.00 8.20 8.50 34.70
HARTONO KUSUMA ATMAJA 7.20 9.00 6.20 8.25 30.65
HOLY GABRIELLA SANDRA 9.40 7.75 9.00 6.75 32.90
LIDIA APRILLIA 7.20 9.00 9.00 8.25 33.45
LINA MUFIDAH 8.40 8.25 6.40 8.50 31.55
M.DHANI RAHARDIAN 7.60 8.00 7.60 8.75 31.95
MOCH. BAHRUL HANU ULUM 8.60 9.00 4.60 9.25 31.45
MUHAMMAD SYAFI'I 8.00 8.00 8.20 9.25 33.45
NUR KHASANA 8.60 8.75 5.80 8.25 31.40
NURIR ROCHMATULLOH 8.40 9.00 8.80 8.75 34.95
OLIVIA CLAUDIA MEGASARININGSIH 9.00 9.25 5.60 8.50 32.35
PRADIKA KIRANA PUTRI 8.40 8.25 8.80 9.00 34.45
RIZKI ARDIANTO 9.00 9.75 6.80 9.00 34.55
ROSARIA NIKASARI 9.00 9.00 7.60 9.00 34.60
SURYANDARI PRIHATININGSIH 9.20 9.00 7.40 8.50 34.10
SYECH MALIKUL FANANI 6.20 6.00 8.20 9.00 29.40
TANTRI NAWANGWULAN 9.40 8.75 7.00 8.75 33.90
TEGUH CAHYOHO 7.60 9.25 8.80 8.75 34.40
WAHYU NUR RIKA ANDINA 8.80 9.75 7.60 7.25 33.40
WANDA CIPTAYANTI 7.60 8.00 8.60 9.00 33.20
YANI DWI ANDHARU 8.00 9.75 8.20 7.50 33.45
YUNI HAPSARI 9.00 9.00 9.00 9.00 36.00
ZUHRINA MUNICCA 9.00 8.25 6.00 8.25 31.50
YUSUF OCTAVIANUS HABIBUW 7.80 4.75 8.80 8.00 29.35
ACHMAD ASA NISWARA P 7.80 7.50 7.40 7.25 29.95
ANA SELI SAFITRI 8.40 9.50 7.40 8.75 34.05
AULIA RACHMA ILKIFTY 6.60 10.00 6.00 8.75 31.35
AYU PALUPI PUSPITA NINGTIAS 6.60 9.50 8.40 8.75 33.25
CLAUDIA YOLANDA SAVIRA 9.60 8.50 8.40 8.75 35.25
DASA DWI WAHYUNINGATI 7.00 9.00 6.40 8.75 31.15
DIAH AYU SUSILOWURDANI 9.20 9.25 6.60 8.75 33.80
ELMA NUR JUNIAR 8.40 7.25 6.20 8.00 29.85
ENGGAR RADITYO 9.20 8.00 8.40 8.00 33.60
FAHRI NUR ILHAM ESA 8.60 9.25 9.00 8.75 35.60
FERIZAL DWI PRAKOSO 6.20 9.75 7.00 8.75 31.70
HASBY ASH SHIDIQ 7.20 9.25 9.00 8.75 34.20
JULIANTO 6.20 10.00 5.80 6.50 28.50
LANTANU BAGGAS MARSONO 9.00 8.75 7.60 8.75 34.10
LAYLATUL DAMAYANTI KARIMAH 7.60 9.00 6.80 7.75 31.15
LINTANG ILALANG 8.40 7.00 7.00 8.75 31.15
LUSIANA SARI DEWI 9.20 9.75 6.60 8.25 33.80
MIFTACHUL AINIAH 8.20 8.50 6.80 8.25 31.75
MUHAMMAD ANTONI SETIAWAN 8.40 10.00 7.20 8.00 33.60
MUHAMMAD RIZAL FANANI 8.40 8.75 8.40 8.75 34.30
MULYONO 7.40 10.00 5.60 8.75 31.75
NABILLA AULIA RAHMA 8.20 7.00 8.60 8.75 32.55
NINIK CHOIRUL UMMAH 7.80 8.50 4.20 9.25 29.75
NOVI EVI INDRASWATI 8.60 7.75 8.00 8.25 32.60
NURUL MUSTOFA 8.20 9.75 5.40 9.00 32.35
PUTRI OKTA SURYANINGSIH 8.20 7.25 7.00 9.00 31.45
RAHAJENG WAHYUNINGTIAS 9.00 7.25 7.80 7.25 31.30
RAHMAT AMIN IRMANSYAH 7.00 9.00 8.60 8.25 32.85
RAHMAT ILMI HAQQIQI 8.80 9.75 8.60 9.00 36.15
REAY MARDA PRASTYA 7.40 9.50 8.80 8.00 33.70
RERE REDIANA 7.40 9.00 5.00 8.25 29.65
RIA DEWI WILUJENG 7.80 8.75 8.00 8.50 33.05
RIO RHOMADHON FITRIANTO 8.60 7.50 6.40 8.50 31.00
RISKI RADITASARI 8.00 7.75 6.20 9.25 31.20
TRI ANITA ROSDIANA DEVI 7.60 9.75 4.20 8.75 30.30
VENGINE ULYAMA 8.00 8.75 8.80 9.00 34.55
VITRIANA 8.00 9.00 4.60 9.00 30.60
WIDYA ANGGRAINI PUTRI 8.40 8.00 7.80 8.75 32.95
YANO KRESNA VERNANDO 7.20 9.75 4.80 8.50 30.25
ACHMAD SYAHRUDIN 8.20 9.25 8.60 8.00 34.05
ADINDA JOSINA 7.40 8.25 6.60 8.25 30.50
AGUM AHMAD DARMAWAN 7.20 7.75 8.80 8.50 32.25
AHMAD RIQZAN GHULAM 8.40 8.50 7.20 8.75 32.85
AHMAD UBAYDILLAH FADLI 6.00 8.00 7.80 7.50 29.30
AKBAR RIZAL FANANY 8.60 8.25 7.20 8.50 32.55
ANGGI NUR FADLILAH 7.80 7.75 6.20 7.00 28.75
ANINDYA AJENG RACHMAWATI 9.20 8.75 7.40 8.50 33.85
ANITA TRISIANAH 8.00 8.00 8.80 8.50 33.30
ARIF NUR HIDAYAT 8.20 8.50 7.60 8.75 33.05
BADI'ATUS SHOLIKHAH 7.40 8.25 8.60 8.75 33.00
BAGUS HARIANTO 7.60 9.75 5.80 8.75 31.90
BAYU WIRA KRISNA 7.00 8.00 8.80 8.50 32.30
CATRESIA YUNIANTA INTAN LUCIA 9.60 8.75 6.80 8.75 33.90
DEVITA NOFALIYA 7.40 8.50 8.80 8.50 33.20
ERVIN NURAINI 8.60 9.25 6.60 8.50 32.95
FAJAR GANI RIANDANU 5.40 8.00 8.00 6.25 27.65
FARIZA FATHIN 9.20 8.75 7.00 8.75 33.70
HENDRIK SISWANTO 6.20 8.00 8.80 8.75 31.75
INAYATUS SHOLIHAH SYAMS 9.00 7.00 5.60 7.75 29.35
INNA FITRI BASYIROH 7.20 9.00 9.00 8.00 33.20
LYNDA FATMAWATI 8.20 8.50 5.60 6.50 28.80
MOCHAMMAD NUR HUDA 8.20 8.00 8.60 8.00 32.80
MUCHAMAD NUR PRASETYO 7.20 9.50 5.20 7.75 29.65
NUNIK DWI WAHYUNI 8.00 9.00 8.60 8.25 33.85
NUROIDA ULFA KHUSNUL FATIMAH 9.40 9.50 5.80 9.00 33.70
OKTAVIA NURUL KHOLIDAH 8.80 8.75 8.80 8.50 34.85
PUPUT ROSALIA 8.20 9.00 4.20 8.50 29.90
PUTRI AGUSTIN SETIYOWATI 7.80 6.25 6.60 8.00 28.65
R.BAGUS PUTRA OKTAPRIYANTO 9.60 9.00 4.80 8.75 32.15
RATNY WITANTI ARISTA 9.80 9.50 9.00 8.75 37.05
REZKY VIRGIAWAN KATON SISTYONO 7.60 9.00 5.20 9.00 30.80
RIBARDI BAGUS RISWIDYAN TRIMURTI7.40 7.75 8.60 7.50 31.25
RIZAL SURYA PERDANA 8.60 8.50 5.00 9.00 31.10
ROSSA INTAN PERTIWI 8.20 9.00 8.20 7.50 32.90
SITI NUR KHOIRIYAH 8.40 7.50 4.00 7.25 27.15
SULISTIAWATI 8.60 8.50 9.20 8.25 34.55
TRI AKBARIYANSYAH PUTRA DACHRI 9.00 9.25 5.00 8.75 32.00
TRIAS FEBRI ANI 8.60 9.00 9.20 8.50 35.30
RIO PRAMUDITYA JATMIKO 7.60 9.75 5.20 8.25 30.80
ACHMAD FAUZI 7.80 6.75 7.80 8.00 30.35
AMRINA ROSYADA 9.40 9.50 7.80 9.25 35.95
ANDHINIE RAHMATUL JANNAH 7.60 9.00 8.40 8.50 33.50
ASABELLA WISLANIA 8.60 9.75 6.60 9.00 33.95
CICIA ADISTI 8.40 9.50 8.20 8.75 34.85
DHIMAS PUTRA PRADANA 8.20 9.50 8.20 9.00 34.90
DWY RANITA 7.60 9.50 8.60 8.75 34.45
DYAH TRIARISTA 6.60 9.50 5.20 9.50 30.80
ERIKA INDAH PUSPITA 8.60 9.25 8.60 8.75 35.20
EVA MASFUFAH 8.20 9.75 6.80 9.00 33.75
EVI SUNDARI YANTI 9.00 9.00 7.40 8.75 34.15
FADHLUL HAKAM 8.40 7.75 6.60 8.75 31.50
FRIESTA DEVI MANDASARI 8.20 9.50 7.80 8.75 34.25
HENI HANIFAH 8.80 8.50 5.60 9.00 31.90
HERLINDA SUKAMTO 9.00 9.50 7.60 9.00 35.10
HERZA SEPTYANTO PUTRA 7.60 9.75 6.60 9.50 33.45
INDAH NURYANA 9.00 8.50 9.00 8.75 35.25
INDRA BAYU FERNANDO 7.60 8.25 5.00 9.00 29.85
INTAN PERMATASARI 8.60 9.25 6.80 8.75 33.40
MAULANA AKHMADY ARIEF 8.20 7.00 5.80 8.50 29.50
MOCHAMAD IRFAN AFFANDI 7.40 9.25 8.80 8.25 33.70
MOCHAMMAD RINALDHI RASUANDA 8.60 9.00 8.80 9.25 35.65
MUCHAMAD ANDI PUTRA 7.40 9.75 8.80 8.75 34.70
MUHAMMAD THAREQ IBRAHIM 8.60 7.75 7.60 9.25 33.20
NURHAYATI 7.80 9.75 9.00 8.25 34.80
OKAY SUDRAJAD 8.60 9.25 8.60 9.50 35.95
PEGGY SURYA ADINATA 6.80 9.50 8.80 8.50 33.60
PONCO SAPUTRO 6.60 9.00 8.20 8.50 32.30
PUTRI EKA LESTARI 6.80 9.75 9.00 8.50 34.05
RIA AYU SUSANTI 8.40 9.25 6.60 9.00 33.25
RISKY NOVITA SETYO RINI 8.20 9.25 8.80 8.25 34.50
SEPTA DEVI ADETYA PUTRI 8.20 9.25 5.20 9.50 32.15
SHINTA AYUDYASARI 6.60 9.75 8.80 8.75 33.90
SUBIANTO SURYO ARDYANSYAH 8.80 8.50 6.40 8.75 32.45
VIKY PRASDIANSAH 8.00 8.25 7.40 7.00 30.65
WISNU AJI WICAKSONO 8.80 8.75 7.20 9.00 33.75
YASHINTA NOER FADHILA 8.20 9.75 9.20 8.50 35.65
YOGA ADVIANUS A. 8.20 9.00 5.80 7.50 30.50
YUNI DWI PUSPITA SARI 7.60 9.75 9.20 8.50 35.05
ZAKHARIA ANUGRAH GUMILAR 8.80 8.00 8.80 8.75 34.35
AGUS PRASTYAWAN 8.00 6.25 8.20 8.00 30.45
ALDI MARDIANSYAH 7.80 7.75 3.80 9.25 28.60
ANDIKA KRISNA SANDY 7.80 8.00 8.60 8.50 32.90
ARIEF RAKHMAD WICAKSONO 7.80 7.50 5.00 7.25 27.55
AYU IKA NUR'AINI 8.40 5.75 5.40 7.50 27.05
AYUSTA RESTUNINGSIH 9.00 9.00 4.80 7.75 30.55
BAYU WIDHIANTA 7.40 8.50 7.60 8.00 31.50
CICILIA WAHYU WIJAYANTI 9.40 7.50 8.00 7.75 32.65
CINDY EKA RAHARDI 7.20 8.00 7.40 6.50 29.10
DANY HADI DWI PURNAMA 9.40 9.25 8.20 9.50 36.35
DENI TRI WAHYUNING MILLAH 8.80 7.75 7.80 8.25 32.60
DENY CANDRA IDAWAN 8.00 8.00 3.80 8.00 27.80
ENDAH YUANTI DEWI 8.60 9.25 9.00 8.25 35.10
EVA QARIRIN 9.20 9.50 6.20 7.50 32.40
FAIZAL ARIE NUGROHO 8.60 9.00 9.40 8.00 35.00
FANO ALFIAN ARDYANSYAH 9.20 9.00 9.00 9.50 36.70
IKE DWIFERLINA OKTARI 8.80 9.50 9.00 8.00 35.30
INDRA RAHMANING PUTRI D. 8.40 9.50 6.40 8.00 32.30
INDY RACHMAWATY 7.20 9.25 9.00 8.25 33.70
IWAN BAGUS SUKARNO 7.40 7.50 3.80 9.00 27.70
KIKI PRADYA PAMBUDI 7.60 9.25 8.80 8.50 34.15
KURROTUL UYUN 8.60 9.00 7.20 8.50 33.30
LANNY SILVIA 9.00 8.75 8.20 8.00 33.95
LUTFI ALFIAN 9.00 9.75 8.60 9.25 36.60
MAZILATUL LAILIYAH 7.40 9.75 8.60 8.25 34.00
MUHAMMAD ROY HARIYANTO 7.00 7.00 6.80 9.25 30.05
OKTAVIA MAHARANI 8.60 9.00 8.60 7.75 33.95
ONA PRATAMA 6.60 8.00 6.00 9.25 29.85
QURROTU AININA WULIDA 8.60 8.75 8.20 8.50 34.05
REJEKI SEKAR UTAMI 9.00 7.00 6.60 8.50 31.10
RENI PUSPITASARI 7.00 7.75 6.00 7.25 28.00
RIZKI NUR AMALIA 9.60 5.25 6.40 6.25 27.50
SAMSUL ARIFIN 6.60 8.50 8.80 8.25 32.15
SATRIYO BAGUS PRAKOSO 8.00 8.00 6.60 9.00 31.60
SEPTA NURIS NURHAFANAH 8.00 9.25 7.20 8.50 32.95
TONY SUDARMAWAN 9.00 10.00 8.40 9.25 36.65
TRENDY INDRA PRATAMA 7.60 8.25 8.80 8.00 32.65
VIRGINIA RULLI DAMAYANTI 8.60 9.75 8.60 8.00 34.95
WHEMPY KHRISNA IRAWAN 8.60 9.25 8.80 8.50 35.15
HARI TRI SUTRISNO 7.60 9.75 7.20 9.25 33.80
ALDHINO SYAHPUTRA 7.80 9.00 7.20 8.75 32.75
ANDRI CAHYA NUGROHO 8.00 9.50 4.20 7.25 28.95
ANNAFI ROMADHIYANA 8.80 9.75 8.80 8.75 36.10
ARSITA MAYA SARI 8.80 9.00 7.40 8.75 33.95
ARUM WRATSARI PERTIWI MURTI 8.20 9.00 7.80 8.50 33.50
BENEDICTA MARIA YUNIA SARI 8.20 9.25 3.80 8.25 29.50
DADANG ROMADONI SAPUTRO 7.40 8.75 8.60 8.75 33.50
DAVIT SETYAWAN 9.00 9.75 5.00 7.50 31.25
DENNIS TIRTANA PUTRA 8.20 7.25 8.20 8.00 31.65
DENY ARDEON PUTRA 7.60 9.50 4.40 7.00 28.50
DEWI NUR LITA 9.00 8.25 8.20 9.00 34.45
DIAH ERMASARI 8.40 9.25 5.00 8.50 31.15
DIAN NOVIANTO 7.20 9.00 8.80 8.50 33.50
DITA PERMATA SARI 8.80 4.50 5.00 3.50 21.80
DUAMA KODARI SISKA 6.60 9.00 6.60 8.75 30.95
DYAH AYU KARTIKASARI 8.40 9.50 3.80 8.00 29.70
ENDANG TRISNAWATI 8.40 8.75 8.80 8.25 34.20
EVI WIJAYANTI 9.40 8.75 4.20 8.25 30.60
FIFIN TASSYARO PUTRI 7.60 8.50 8.60 8.75 33.45
FITRIA SALMA 9.00 5.75 5.40 6.00 26.15
GITA AMELIA 8.20 7.75 8.40 8.25 32.60
HANIK PUJI LESTARI 7.60 9.25 5.20 8.25 30.30
KARTIKA NUR RAHMAWATI 9.00 8.25 8.80 7.50 33.55
MOCH. SOFYAN ARYANSYAH PRATAMA 7.40 8.25 7.60 8.00 31.25
PRASETYO WICAKSONO 7.60 8.00 9.00 8.50 33.10
PUTRI RATNA SULISTYOWATI 8.60 9.50 6.40 9.25 33.75
RENDI JAKA ARI VIDINATA 8.80 8.25 8.40 8.50 33.95
RIZKA PUTRI ARINDRA 8.60 7.50 7.80 8.00 31.90
SUCI MEILINA PUTRI 9.40 8.50 8.60 8.50 35.00
TRI HARTADI WISNU SETIAWAN 8.60 8.00 7.20 8.75 32.55
TRI MARINA WIDYANINGSIH 7.80 7.25 6.80 6.25 28.10
TUTIK YULIANI 9.20 9.50 7.60 9.00 35.30
VEKTOR ADITYA 7.60 8.25 8.40 8.50 32.75
WUNGU SHOFRINA WIJAYA PUTRI 8.60 8.00 8.20 9.00 33.80
BAGUS GUNANTO 6.20 8.75 5.40 7.75 28.10
LINDANURFIA INDRIYANI 9.00 8.75 4.60 9.00 31.35

yang belum lulus masih ada ujian ulang, jadi jangan bersefih ya...! yang belum lulus ada nilai 3 nya,ok keep up your good work and be always the better one!

Pengumuman Hasil Ujian Nasional 2010

Saya ucapkan selamat bagi yang sudah berhasil...
yang belum lulus jangan bersedih ada ujian ulang
siapa mereka.....yang belum berhasil,
ntar tunggu jam 10 ya....
jangan deg-degan ya

Senin, 12 April 2010

Perbaikan Motherboard

Motherboard atau Mainboard adalah board atau papan utama tempat komponen-komponen utama seperti microprocessor dan memory (RAM, ROM, BIOS) beserta chip kontroler lainnya. Pada motherboard juga terdapat SLOT Ekspansi yang merupakan tempat untuk memasang card-card tambahan yang berfungsi untuk meningkatkan fasilitas dan kemampuan yang dibutuhkan. Untuk microprossor terpasang pada soket yang sesuai dengan bentuk dan ukuran microprocessor tersebut, seperti soket 370, 470, soket LGA 775, soket A 462 (AMD), soket slot I (Pentium 2 dan 3). Pada motherboard, microprocessor berkomunikasi dengan komponen yang lain melalui suatu bus atau jalur data. Bus ini telah berkembang dari bus 66, 100, 133, 200, 266, 333, 400, 500, 800 MHz. Perkembangan ini untuk mengimbangi kerja microprocessor yang semakin cepat. Slot ekspansipun mengalami perkembangan. Tabel diagram motherboard biasanya telah disertakan pada saat anda membeli CPU/ Mainboard. Motherboard yang kita miliki biasanya tidak berjalan mulus seperti yang diinginkan, terkadang motherboard yang kita gunakan mengalami kerusakan. CekLagi.com mencoba memberikan langkah jika ada kemungkinan yang tidak diinginkan terjadi pada motherboard Anda, dan berikut cara mengatasinya.

1. Jika Motherboard Mati Total
• Periksa power supply
Sebelum itu pastikan kabel power di lepas dari power supply, lepaskan socket kabel Atx1 yang terpasang pada Mainboard. Pasangkan kembali kabel power, sambungkan kabel berwarna hijau dengan kabel berwarna hitam, periksa apakah kipas di power supply berputar? Jika berputar berarti power supply bagus. Lepas kembali kabel sambungan tadi dan pasang kembali kabel Atx1 ke motherboard.
• Periksa Jumper Clear CMOS, apakah di posisi Clear atau Free, biasanya kalau motherboard baru, posisi jumper CMOS ada pada posisi Clear.
• Periksa IC Chipset dalam keadaan tersambung dan di Switch On, apakah panasnya berlebih atau tidak, jika overheat berarti Chipset tersebut sudah rusak. Part IC CMOS sampai saat ini tidak dijual bebas.
• Periksa apakah switch on berfungsi atau tidak
Bongkar Motherboard tersebut dengan hati-hati, coba anda bersihkan pakai tiner, kalau bisa gunakan tiner botol jangan yang di kaleng. Setelah bersih sebaiknya cepat dikeringkan.
• Ganti IC regulator yang terletak disekitar soket Power Atx di motherboard.
Ganti Elko yang kapasitasnya 1000 s/d 3300 uf / 10 Volt yang terletak disekitar soket power Atx di motherboard. Hati-hati untuk bongkar pasang komponen pastikan kabel power jangan tersambung ke listrik.

2. Nyala Tapi Tidak Tampil
• Dengarkan apakah ada suara bip atau tidak. Jika ada, kerusakan biasanya ada di processor, memory dan VGA.
• Periksa Processor, periksa pendingin processor, jika overheat berarti kipas processor tidak bekerja dengan baik dan sebaiknya Anda ganti, tapi kalau dingin berarti processor tidak bekerja alias rusak.
• Periksa memory, bisanya jika memory rusak, maka akan terdengar suara bip sebanyak 3 kali. Dalam keadaan mati, cabut memory bersihkan pinnya menggunakan penghapus pensil sampai bersih, kemudian pasang kembali. Kalau masih rusak berarti ada salah satu IC nya yang rusak.
• Periksa VGA Card, cabut VGA Card, dalam keadaan mati / off coba anda tekan, ada kemungkinan kurang masuk atau coba anda bersihkan kaki / pin nya. Jika VGA card menggunakan kipas, bersihkan kipas tersebut.
• Jika PC Anda masih belum menyala juga, periksa monitor, jangan-jangan monitor yang rusak. Ada cara untuk memastikan yang rusak monitor atua CPU nya, test dengan menekan tuts Numlock pada keyboard, apakah lampu Numlock-nya nyala atau tidak. Jika lampu menyala berarti kerusakan ada pada CPU.
• Standarnya, jika memperbaiki komputer, bersihkan dari debu, seperti motherboard, memory, cdrom, floppy disk, dll, karena hal tersebut sangat berpengaruh apa lagi kalau komputernya dalam keadaan kotor / lama tidak dibersihkan. Namun, berhati-hatilah dalam pengerjaannya dan jangan terburu-buru.

3. Hang Dan Sering Mati / Merestart (Reset) Sendiri
• Periksa Power Supply, coba pakai power supply yang lain apakah masih me-restart sendiri atau hang. Kalau setelah diganti power supply ternyata normal/ bagus, berarti power supply ada masalah. Ganti saja karena kalaupun bisa diperbaiki saya sendiri kurang yakin apakah masih bisa berfungsi dengan baik, karena power supply merupakan komponen yang sangat vital. Apalagi untuk saat ini harga power supply sanggat murah, saya sarankan ganti saja.
• Periksa apakah ada virusnya, program anti virus harus selalu terpasang dan aktifkan auto protect nya. Saya biasa memakai Norton Anti virus. Anda harus sering meng-update antivirus anda karena bila ada virus varian baru, anti virus anda akan mendetect sekaligus menghilangkan virusnya.
Pada saat hang dan ada pesan blue screen seperti “eror vxd at address…”, biasanya ada masalah di memory. Bersihkan memory tersebut seperti langkah diatas.
• Coba anda install ulang Windows.
Kalau masih hang / me-restart sendiri coba anda periksa di motherboard, anda perhatikan perubahan fisik komponen terutama elko/kapasitor, yang bentuknya bulat hitam ada tulisan kapasitasnya antara 1000 uf/10Volt s/d 3300 uf/10 volt, biasanya terlihat, kalau yang rusak terlihat kembung / bengkak dan mengeluarkan cairan atau karat.
• CMOS Checksum Failure (Baterai Low)
Gejala kerusakan & Solusinya:
Muncul pesan CMOS failure (Kerusakan pada baterai CMOS, ganti baterai tersebut)
• Seting tanggal, time dan konfigurasi lain di BIOS berubah (Setelah baterai diganti, lakukan setting ulang pada BIOS).

Senin, 15 Maret 2010

Cara MMenghilangkan Efek Virus Pada Windows

Banyak ulah yang dibuat oleh si Kutu Komputer alias virus computer ini, Kebanyakan virus ini menyerang registry salah satu bagian jantung pertahanan dari Software Microsoft windows .

Sebelum anda memulai langkah untuk pembersihan efek virus ini pastikan dahulu Komputer anda sudah terbebas dari virus Computer ini. Pelajari Langkah Pembersihan Komputer dari virus pada artikel :

Berikut akibat kerusakan Fungsi Windows yang hilang yang disebabkan oleh virus Komputer dan beberapa langkah untuk mengatasinya :

Hilangnya Menu Regedit / Disable Registry Editor

Cara mengembalikan menu regedit atau Regedit yang ter disable Registry editor yaitu dengan menggunakan software RegistryFix. Jalankan dan restart komputer anda.

Download Software Registry Fix disini.

Hilangnya Folder Option

Berikut Langkah Untuk mengembalikan Folder Option pada windows :

Masuk menu registry Edit atau Regedit pilih salah satu cara untuk menu regedit :

1. Klik start menu >> Run >> Ketikan : regedit dan klik Ok
2. Klik start menu >> all program >>> accesories >>> klik Command Prompt >>> ketikan regedit.exe klik enter

Kemudian periksa registry windows anda pada bagian :

HKEY_CURRENT_USER >>> Software >>> Microsoft >>> Windows >>> CurrentVersion >>> Policies >>> Explorer >>> pada panel sebelah kanan periksa Value name NoFolderOption >>> doble klik dan edit value datanya menjadi 0

Bila anda tidak menenemukan NofolderOption abaikan lanjutkan ke langkah berikutnya :

HKEY_LOKAL_MACHINE >>> SOFTWARE >>> Microsoft >>> Windows >>> CurrentVersion >>> Explorer >>> Advanced >>>Folder

Periksa satu persatu pada bagian :

* Hidden >> NOHIDDEN >> Pastikan pada bagian CheckedValue bernilai 2 dan DefaultValue juga bernilai dua
* Hidden >> SHOWALL >> pastikan pada bagian CheckedValue bernilai 1 dan DefaultValue Bernilai 0
* HideFileExt >>> pastikan CheckedValue pastikan bernilai 0 , pastikan DefaultValue bernilai 0, UncheckedValue,pastikan bernilai 1.
* SuperHidden >>> Periksa CheckedValue bernilai 0, DefaultValue bernilai 0 dan pada UncheckedValue bernilai 1.

Tutup Regedit dan lanjutkan ke langkah berikutnya :

Masuk menu Group Policies dengan cara sebagai berikut :

1. Klik start menu >> Run >> ketikan : gpedit.msc atau
2. Klik start menu >> all program >>> accesories >>> klik Command Prompt >>> ketikan gpedit.msc klik enter

Klik menu User Configuration >>> Administrative Templates >> Windows Componet >> Windows Explorer >>> Pada panel sebelah kanan, pilih doble klik “Remove the Folder Option menu item from the tools” >> tandai not configured >>> apply dan ok

Close group Policies dan restart Computer anda maka Folder akan tampil seperti semula.

Hilangnya Task Manager

Masuk Menu regedistry Edit atau Regedit >>> Klik menu FInd >>> ketikan : DisableTaskMgr >> klik find >> bila sudah ketemu rubah Value datanya dari 1 menjadi 0

Hilangnya Menu run Pada Start Menu

Masuk Menu regedistry Edit atau Regedit >>> Klik menu edit >>> Find >>> ketikan : NoRun >> klik find >> bila sudah ketemu rubah Value datanya dari 1 menjadi 0

Hilangnya File pada Hardisk

Setelah komputer anda terserang virus dan setelah anda melakukan scanning dengan anti virus , maka kemungkinan beberapa file yang anda yang hilang, untuk itu coba periksa lagi file anda lagi. Ubah setting Folder Option >>> View >>> tandai show Hidden File and folder dan hilangkan tanda Hide Protected Operating system file aply OK. Setelah itu cek lagi file anda yang hilang, biasanya Virus akan menyembunyikan file anda tersebut dengan merubah atribut file anda ke hidden / super hidden, untuk mengembalikan atau merubah atributnya anda bisa menggunakan software Atribut Changer.

Silahkan Download Software Atribut Changer di sini.

Semoga artikel dari ESC Creation dot Com tentang Atasi Virus Windows ini bermanfaat untuk anda .

Baca juga artikel :

* Anti Virus Installer dan Portable
* Cara Bersihkan Virus Pada Computer
* Anti Virus Untuk Flash Disk
* Optimalkan Kinerja Komputer
* Optimalkan Jaringan Internet

Mempercepat Loading Pada Komputer

Ada kalanya komputer yang biasanya kita gunakan menjadi lambat/lemot. Hal ini disebabkan oleh berbagai macam faktor internal maupun eksternal. Adapun beberapa langkah yang dapat digunakan untuk mempercepat kinerja komputer Anda:

Kurangi beban Start Up pada Registry

Banyaknya program aplikasi yang sudah kita install bias membuat proses start-up menjadi semakin lama. Hal ini disebabkan karena program-program yang anda install tersebut akan menambahkan beberapa perintah tertentu pada registry saat computer dalam proses start-up.

* Klik menu [Start > Run...] lalu pada jendela Run ketik [regedi] lalu klik [Ok]
* Buka [HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run] lalu hapus semua perintah yang anda anggap tidak penting dijalankan saat startup.
* Setelah itu buka [HKEY_LOCAL_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run] dan lakukan langkah yang sama dengan langkah di atas.

Bersihkan Folder Start-Up

* Klik Menu Start > All Programs > Start Up dan kemudian delete semua file yang ada pada Folder Start Up.
* Setelah proses pertama di atas selesai, kemudian buka C:\ Documents And Settings \ Start Menu \ Programs \ Start Up lalu kemudian bersihkan kembali semua file yang ada di sana.
* Klik Menu Start > Run….. lalu ketik ; msconfig lalu pilih [OK]
* Pada jendelah System Configuration Utility pilih tab Start Up lalu hilangkan tanda centang ( √ ) pada program yang anda anggap tidak perlu diaktifkan saat computer start-up.

Matikan Service Yang Tidak Diperlukan

* Untuk Windows XP salah satu komplotan pembuat lambat adalah komponen Service. Komponen Service sebenarnya adalah tool administrative yang bisa dipakai untuk mengatur jaringan computer dan komponen system yang lain.
* Klik Menu Start > Run….. lalu ketik ; msconfig lalu pilih [OK]
* Pada jendelah System Configuration Utility pilih tab Service lalu hilangkan tanda centang ( √ ) pada service yang anda anggap tidak perlu diaktifkan saat computer start-up.
* Jika anda bingung menentukan bagian mana yang harus maka jalan pintas adalah beri tanda centang ( √ ) pada Hide All Microsoft Service
* Jika anda ragu mengenai serice mana yang boleh dihilangkan dan mana yang tidak boleh, ada baiknya anda membaca keterangan setiap service tersebut pada Service Control Panel dengan cara ; Klik Start > Run… lalu ketik services.msc lalu klik [OK]. Yang harus and baca pada jendela ini adalah DescriptionServices
* Apabila Description dari setiap Services sudah anda pelajari dengan baik maka untuk mematikan service tersebut secara permanent adalah dengan cara klik kanan pada service yang bersangkutan lalu pilih Propertis dan pada tab General terdapat Startup type, lalu kemudian pilih Disable.

Kosongkan Folder Prefetch

* Untuk computer yang sudah lama kita gunakan, cobalah anda buka C: \ Windows \ Prefetch. Pada folder ini anda akan menemukan puluhan bahkan ratusan file yang sebenarnya sebagian besar diantaranya sudah tidak kita perlukan lagi, bahkan semuanya boleh dihapus. Apa gunanya file-file tersebut ? Pada saat kita membuka suatu file atau program maka computer akan membuat sebuah file pemandu agar jika dikemudian hari kita membuka file/program yang sama prosesnya akan lebih cepat. Namun karena kejadian ini terjadi berulang-ulang dan bahkan untuk item yang tidak diperlukan Windows melakukan hal yang sama sehingga Folder Prefetch akan berisi tumpukan file tidak kita perlukan lagi. Hapus saja semua file yang ada di sana.

Non-aktifkan XP Splash Screen

Pada saat proses booting logo XP akan selalu muncul sebelum akhirnya kita sampai ke Desktop. Jika logo ini dinonaktifkan dapat mempercepat waktu booting beberapa detik. Buka System Configuration Utility melalui Start > Run… dan ketik msconfig lalu [OK]. Pilih tab BOOT.INI lalu beri tanda centang pada /NOGUIBOOT, kemudian klik [OK]

Defragment

Inilah cara paling tua dan paling umum yang bias kita lakukan. Mengapa harus Defrag ? Karena Hard Disk adalah ibarat sebuah Perpustakaan yang kita pakai tiap hari. Mengutak-atik buku dalam perpustakaan lama-lama akan membuat buku-buku tersebut berserakan dimana-mana, sehingga pada suatu hari jika kita ingin membaca buku tertentu kita butuh waktu beberapa lama untuk mengingat kembali diman buku tersebut kita simpan. Buku-buku yang berantakan tadi adalah sama dengan program/file-file dalam hard disk. Dengan demikian Defragment adalah kira-kira sama dengan menyusun kembali buku-buku perpustakaan yang berantakan.

Logon Otomatis

Jika kita memasang password username, Logon otomatis dimaksudkan agar Windows langsung logon ke username tanpa harus memasukkan password setiap kali masuk ke Windows. Pengaturannya terdapat dalam registry.

* Buka Registry Editor
* Masuklah ke [HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\WindowsNT\CurrentVersion\Winlogon]
* Pada jendela sebelah kanan klik kanan mouse kemudian pilih [New > String Value].
* Berinama [AutoAdminLogon] kemudian isikan value datanya dengan angka 1
* Buat string value baru dengan nama [DefaultPassword] kemudian isikan value datanya dengan password user anda.
* Buat string value baru lagi dengan nama [DefaultUserName] kemudian isikan value datanya dengan username anda.
* Setelah itu tutup registry dan restart PC.

Optimalkan Boot Disk

Salah satu fasilitas yang bias kita manfaatkan untuk mempercepat booting adalah Boot Disk. Fitur ini harus atur agar bisa berfungsi maksimal.

* Buka Registry Editor
* Masuklah ke [HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Dfrg\BootOptimizeFunction]
* Pada jendela sebelah kanan klik kanan mouse kemudian pilih [New > String Value] dan beri nama [Enable]
* Klik ganda string value-nya dan isikan nilainya dengan [y] untuk mengaktifkan
* Tutup registry dan restart PC.

Catatan :

Hampir semua setting pada Windows yang kita uraikan di atas harus diakhiri dengan me-restart PC

Keindahan Islam dalam pergaulan Laki-laki dan Wanita

Sebagaimana telah diketahui bersama, bahwa Allah Ta’ala telah menciptakan manusia ini dalam dua jenis, pria dan wanita. Dan sebagaimana telah diketahui pula bahwa kaum pria pasti membutuhkan kepada kaum wanita, bahkan tidaklah akan sempurna kepriaan/kejantananan kaum pria kecuali dengan adanya wanita yang menjadi pasangan hidupnya. Begitu juga kaum wanita, mereka pasti membutuhkan kepada kaum pria, dan kewanitaannya tidaklah akan sempurna melainkan dengan adanya seorang pria yang menjadi pasangan hidupnya. Mereka saling membutuhkan, saling melengkapi, dan saling memenuhi kebutuhan pasangannya.

Maha suci Allah Yang telah menjadikan kelemahan masing-masing jenis sebagai simbul kesempurnaannya bagi pasangannya. Kaum pria memiliki kelemahan dalam banyak hal, misalnya ia tidak dapat mengandung, kurang sabar mengatur dan merawat anak dan rumah, kurang bisa berdandan, bersuara keras dan kasar, kurang bisa lemah lembut, akan tetapi kekurangan-kekurangannya ini merupakan kesempurnaan bagi wanita yang menjadi pasangannya. Sehingga bila ada pria yang lemah lembut, bersuara merdu, jalannya melenggak-lenggok, suka memasak, senantiasa berdandan biasanya dikatakan sebagai pria yang kurang normal, atau yang sering disebut dengan waria. Begitu juga sebaliknya, kaum wanita memiliki kelemahan berupa, tidak perkasa, bersuara lantang/lantang, kurang bisa tegas, mudah takut, selalu datang bulan, kurang gesit, dan seterusnya. Akan tetapi berbagai kekurangannya ini merupakan kesempurnaan bagi pria yang menjadi pasangannya, sehingga bila ada wanita yang berpenampilan perkasa, bersuara keras, dan tidak suka berdandang maka biasanya disebut dengan tomboy.

Walau demikian, syari’at Al Qur’an tidaklah membiarkan mereka berpasangan bebas, dan dengan cara apapun. Sebab, yang diciptakan dalam keadaan berpasang-pasang semacam ini bukan hanya manusia, tetapi ada mahluk-mahluk lain yang diciptakan demikian juga, misalnya binatang. Binatang juga diciptakan dalam keadaan berpasang-pasang, jantan dan betina, dan mereka saling berpasangan pula.

Oleh karena itu, syari’at Al Qur’an mengatur hubungan antara pria dan wanita dengan syari’at yang dapat menjaga martabat mereka sebagai mahluk yang mulia dan membedakan hubungan sesama mereka dari hubungan binatang sesama binatang. Manusia adalah mahluk yang telah dimuliakan oleh Allah di atas mahluk-mahluk selain mereka, oleh karena itu hendaknya kita sebagai manusia menjaga kehormatan ini dengan cara menjalankan syari’at Al Qur’an yang telah menetapkan kehormatan kita tersebut:

“Dan sesungguhnya telah Kami muliakan anak-anak Adam, Kami angkut mereka di daratan dan di lautan, Kami beri mereka rezeki dari yang baik-baik dan Kami lebihkan mereka dengan kelebihan yang sempurna atas kebanyakan makhluk yang telah Kami ciptakan.” (QS. Al Isra’: 70)

Syari’at Al Qur’an hanya membenarkan dua cara bagi manusia untuk menjalin hubungan dengan lawan jenisnya:

A. Cara perbudakan
Cara ini hanya dapat dilakukan melalui peperangan antara umat Islam melawan orang-orang kafir, dan bila kaum muslimin berhasil menawan sebagian dari mereka, baik lelaki atau wanita, maka pemimpin umat Islam berhak untuk memperbudak mereka, dan juga berhak untuk meminta tebusan atau membebaskan mereka tanpa syarat.

B. Pernikahan
Hanya dengan dua cara inilah manusia dibenarkan untuk menjalin hubungan dengna pasangannya. dan hanya dengan dua cara inilah tujuan disyari’atkannya hubungan dengan lawan jenis akan dapat dicapai dengan baik. Oleh karena itu Allah Ta’ala berfirman dalam Al Qur’an,

“Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu menyatu dan merasa tentram kepadanya. Dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.” (QS. Ar Rum: 21)

Dan Rasulullah shollallahu ‘alaihi wasallam menjelaskan akan syari’at yang mengatur hubungan antara lawan jenis ini dengan sabdanya,

“Tidaklah pernah didapatkan suatu hal yang berguna bagi doa orang yang saling mencintai serupa dengan pernikahan.” (HR. Ibnu Majah, Al Hakim, Al Baihaqi dan dishahihkan oleh Al Albani)

Adapun berbagai hubungan selain cara ini, maka tidaklah dibenarkan dalam syari’at Al Qur’an, oleh karena itu Rasulullah shollallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

“Janganlah sekali-kali seorang lelaki menyendiri dengan seorang wanita, kecuali bila wanita itu ditemani oleh lelaki mahramnya.” (Muttafaqun ‘alaih)

Pada hadits lain Rasulullah shollallahu ‘alaihi wasallam menjelaskan alasan larangan ini,

“Janganlah salah seorang dari kamu berduaan dengan seorang wanita, karena setanlah yang akan menjadi orang ketiganya.” (HR. Ahmad, At Tirmizi, An Nasa’i dan dishahihkan oleh Al Albani)

Bukan hanya syari’at Al Qur’an yang mencela berbagai hubungan lawan jenis diluar pernikahan, bahkan masyarakat kitapun dengan tegas mencela hubungan tersebut, sampai-sampai mereka menyamakan hubungan tersebut dengan hubungan yang dilakukan oleh mahluk selain manusia, yaitu binatang. Mereka menjuluki hubungan di luar pernikahan dengan sebutan “kumpul kebo”. Julukan ini benar adanya, sebab yang membedakan antara hubungan lawan jenis yang dilakukan oleh binatang dan yang dilakukan oleh manusia ialah syari’at pernikahan. Dan pernikahan dalam syari’at Al Qur’an harus melalui proses dan memenuhi kriteria tertentu, sehingga bila suatu hubungan tidak memenuhi kriteria tersebut, maka tidaklah ada bedanya hubungan tersebut dengan hubungan yang dilakukan oleh binatang.
Semoga kita lebih arif dan bijak dalam memahami dan menjalankan ayat-ayat dari Alloh SWT dan Rasululloh SAW menjadi tuntunan dalam hidup kita, semoga...